SPEED
Speed yang dimaksud disini adalah kecepatan putaran motor...(rpm, rps)
Masih berdasar rumusan listrik yg berlaku pada motor, kecepatan putaran motor adalah sebanding lurus dengan tegangan ggl pada terminal motor *....tapi berbanding terbalik dengan jumlah lilitan dan kuat medan magnet
* tegangan ggl pada terminal motor, adalah besar tegangan pada terminal motor yg terjadi ketika motor berputar jadi bukan tegangan battery...coba buktikan, saat motor berjalan, ukur pake voltmeter besar tegangan pada terminalnya....pasti ada dibawah tegangan battery...
jadi bila ingin mempertinggi putaran ada 2 hal yg bisa kita permainkan yaitu jumlah lilitan dan kuat medan magnet....
semakin sedikit jumlah lilitan, kecepatan motor akan naik....tapi ingat lagi ke torsi....justru torsi ini malah sebanding lurus dengan jumlah lilitan
semakin kecil kuat medan magnet, kecepatan motor akan semakin naik....
tapi ingat lagi ke torsi....justru torsi ini malah sebanding lurus dengan kuat medan magnet
Memperbesar tegangan ggl terminal motor bisa dilakukan dengan menaikkan tegangan supply battre....nah paling kemungkinan peningkatan torsi dan speed berbarengan ialah dengan cara meningkatkan tegangan supply battere...
sebab kalo bermain di settingan kuat medan magnet dan lilitan....kita harus betul2 perhitungkan titik optimalnya ada dimana, karena masing2 akan memberikan pengaruh bersebrangan terhadap torsi dan speed....
ini baru hal simpel aja untuk bicara tentang motor yg bisa dimengerti secra umum, sebenarnya ada parameter lain yg juga harus diperhatikan.....dan memang tetap saling bersinergi saling mempengaruhi satu sama lain, macam efek domino....
Bagaimana mempercepat jalannya mobilan anak2...
BalasHapusIkat dengan tali, bawa lari secepat-cepatnya...
Hapus