Perhelatan Euro 2012 akan segera dimulai. Tim-tim terbaik Eropa akan
saling adu sikut menjadi yang terbaik. Dan tak dapat dipungkiri momen
ini juga akan menjadi ajang 'jual diri' bagi para pemain untuk dapat
dilirik klub-klub terbaik Eropa.
Jika beberapa pemain elit macam Cristiano Ronaldo, Franck Ribery, Mesut
Oezil, Robin van Persie, Wayne Rooney dan Xavi Hernandez hanya fokus
memikirkan gelar maka beda cerita dengan beberapa pemain 'kurang
ternama'.
Bagi mereka, perhelatan Euro kali ini akan digunakan sebagai ajang
promosi untuk dilirik klub-klub elit Eropa atau paling tidak masuk tim
inti. Lalu siapa saja yang berpotensi menjadi bintang baru di Euro 2012
mendatang?
Berikut ini 5 pemain yang berpotensi menjadi bintang di Polandia dan Ukraina:
1. DANNY WELBECK (Inggris)
Striker muda Manchester United ini berpeluang menjadi bintang setelah
timnas Inggris harus kehilangan Wayne Rooney di dua laga pembuka Euro
2012. Welbeck tampaknya akan menjadi prioritas pelatih Roy Hodgson
setelah sebelumnya sukses menjadi bintang kemenangan Inggris dalam laga
persahabatan kontra Belgia. Gol semata wayang striker 21 tahun ini
sukses membuat The Three Lions menang 1-0. Selain itu, Welbeck juga
dapat menjadi tandem Andy Carroll saat Inggris harus memainkan dua
striker.
2. CHRISTIAN ERIKSEN (Denmark)
Eriksen punya potensi menjadi bintang di Euro 2012. Keyakinan itu bahkan
dimiliki legenda sepakbola Belanda dan Barcelona, Johan Cruyff yang
menyarankan Ajax Amsterdam memboyongnya pada 2008 silam dari OB.
Kualitas gelandang serang 20 tahun ini juga telah diakui dengan terpilih
sebagai Pemain Terbaik Denmark tahun lalu saat ia masih 19 tahun.
Bersama Ajax musim lalu, Eriksen telah mencetak 7 gol dan 15 assist dari
31 laga.
3. OLIVIER GIROUD (Prancis)
Di Prancis, orang selalu membicarakan generasi 1987 di mana Karim
Benzema, Hatem Ben Arfa, Jeremy Menez dan Samir Nasri semua lahir di
tahun itu. Namun, ada satu pemain Prancis yang tak masuk generasi ini
namun berpotensi menjadi pemain kunci. Dialah striker Olivier Giroud
yang lahir satu tahun lebih awal dari para generasi 1987. Penyerang 25
tahun ini menjadi salah satu kunci sukses Montpellier menjadi kampiun di
Liga Prancis. Giroud juga telah membuktikan kualitasnya di timnas
Prancis. Saat Les Bleus tertinggal 0-2 dari Islandia di babak I, pelatih
Laurent Blanc memasukan Giroud di babak kedua. Hasilnya, Prancis
berbalik unggul 3-2 di mana Giroud sukses memberikan assists kepada gol
Ribery dan Adil Rami.
4. NIKICA JELAVIC (Kroasia)
Sebelum pada Januari lalu hijrah ke Everton, banyak yang mempertanyakan
kualitas seorang Jelavic. Meski punya catatan gol bagus saat membela
Glasgow Ragers di Liga Skotlandia, namun publik Inggris tetap meragukan
kualitasnya saat harus berkompetisi di Premier League. Namun keraguan
itu dijawab tuntas Jelavic. Penyerang 26 tahun ini langsung menjadi
andalan Everton dengan torehan 9 gol dalam 13 pertandingan. Kini dengan
cederanya Ivica Olic, ia akan menjadi tumpuan Kroasia dan berpeluang
menjadi bintang di Polandia dan Ukraina.
5. ROBERT LEWANDOWSKI (Polandia)
Ketika Dortmund bertemu Bayern Munich di final DFB Pokal, banyak yang
menganggap ini akan menjadi duel dua striker terbaik. Gomez di kubu
Munich dan Lewandowski di kubu Dortmund. Hasilnya, Lewandowski tampil
sebagai pemenang setelah mencetak hattrick sekaligus membuat Dortmund
menang 5-2. Skill menawan dikolaborasikan dengan penempatan posisi yang
bagus menjadi kelebihan dari penyerang 23 tahun ini.
Siapa pilihan agan-agan??
Sumber: Vivanews
Tidak ada komentar:
Posting Komentar